Duet Maut Jaksa Agung & Maruarar Siap Bangun 5 Juta Rumah

ST Burhanuddin dilantik sebagai Jaksa Agung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/10/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin mengatakan lembaganya tengah menyiapkan tanah-tanah sitaan untuk mendukung program pembangunan 5 juta rumah Presiden Prabowo Subianto. Hal itu disampaikan seusai bertemu dengan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI Maruarar Sirait pada Selasa, (22/10/2024).

“Kejaksaan menaungi beberapa tanah sitaan negara, oleh karenanya kami akan sinergikan dengan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman agar tanah-tanah tersebut dapat digunakan untuk kepentingan rakyat. Tentunya hal itu memerlukan mekanisme dan waktu dalam pengerjaannya,” ujar Burhanuddin dikutip Rabu, (23/10/2024).

Dia mengatakan Kejaksaan Agung dan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman RI telah memulai proses pengadaan lahan tersebut. Burhanuddin menargetkan tidak lama lagi sudah ada kejelasan mengenai luas tanah yang dapat diserahkan kepada Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman untuk digunakan.

Selain pengadaan tanah, Burhanuddin mengatakan lembaganya juga siap memenuhi permintaan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI untuk melakukan pendampingan terhadap pengadaan barang dan jasa di Kementerian tersebut. Khususnya terhadap pembuatan peraturan guna mewujudkan pembangunan yang sah dan legal sesuai payung hukum.

Sementara, Maruarar Sirait mengatakan bahwa upaya pengadaan tanah untuk pembangunan rumah rakyat ini masuk dalam 100 Hari Program Presiden Prabowo Subianto. Dia mengapresiasi bantuan dari kejaksaan dalam pengadaan tanah dan pembuatan aturan tersebut.

“Kita harus bergerak cepat dan mencari solusi untuk dapat memanfaatkan lahan-lahan sitaan dari para koruptor yang dapat dipergunakan oleh rakyat sebagai tempat tinggal,” kata Maruarar.

https://kampalamedicalchambers.org/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*